Maling Embat Dua Motor Jurnalis Harian Haluan, Polisi Padang Buru Pelaku

Kasus pencurian sepeda motor (curanmor) kembali terjadi di Padang, Sumatera Barat. Jurnalis media online harian Haluan jadi korban curanmor

Jefrimon, Jurnalis Harian Haluan menyampaikan kronologi hilang motor kepada polisi, Kamis (25/8/2022) | (Int/Ceritahits)

Kasus pencurian sepeda motor (curanmor) kembali terjadi di Padang, Sumatera Barat. Pencuri pun tak pandang bulu, seperti yang dirasakan jurnalis Harian Haluan.

Ceritahits.com - Jurnalis media online harian Haluan di Padang jadi korban curanmor di Padang. Dua motor milik jurnalis itu pun berhasil maling embat, Sabtu (20/8/2022) malam.

Polisi saat ini masih melidik kasus pencurian sepeda motor yang terjadi di Jalan Gunung Ledang, Kompleks Villa Gunung, Kelurahan Tabing Banda Gadang, Kecamatan Nanggalo, Padang.

Menurut keterangan Jefrimon, jurnalis media online harian Haluan itu. Sebelum kejadian, ia memarkir dua sepda motornya itu di teras rumahnya.

Saat itu Jefri sapaan jurnalis ini baru saja kembali melakukan peliputan, Jumat (19/8/2022) sekira pukul 23.30 WIB. Jurnalis Harian Haluan daring itu pun parkir.

Memastikan motor sudah terparkir dengan kunci ganda di teras rumah. Ia pun menutup pagar rumah, "Saya sudah pakai kunci ganda, gembok maupun rantai," kata Jefrimon.

Baca Juga: Ribut Soal AD/ART Pencalonan Ketua IJTI Sumbar, Wahyudi Agus Berikan Penjelasan

Baca Juga: Viral, Penjaga Keamanan Dibegal Sosok Makhluk Ini, Netizen: Polisi pun Bingung Harus Ngapain

Jefrimon pun saat berada di rumah sempat bekerja di dalam untuk menuntaskan tugas liputan dari redaktur. Sekira pukul 01.00 WIB, korban pun tertidur pulas.

Jefrimon pun terperanjat saat terbangun keesokan paginya, karena dua motor merek Kawasaki KLX warna merah hitam nomor polisi BA 6812 OC, dan Honda Scoopy warna merah hitam nomor polisi BA 4259 VI.

Sudah tidak berada lagi di teras tempat biasanya jurnalis itu memarkir kendaraanya. Ia mengaku kepada ceritahits kalau malam itu hujan. "Cuaca waktu itu hujan bang, jadi tak mendengar apa-apa," katanya, Kamis (25/8/2022).

Baca Juga: Viral, Pemotor Teler Lindas Makanan Tahlilan

Jurnalis Kemalingan Motor Rugi 40 Juta

"Pagi harinya sekitar pukul 06.30 WIB, istri bangunkan saya dan mengatakan kalau sepeda motor telah hilang. Tidak terlihat di teras rumah," ujar Jefrimon.

Bahkan saat mengecek sekeliling, pagar rumah terbuka dan kunci ganda juga raib oleh curanmor.

"Saya cek pagar sudah terbuka dan kunci ganda gembok dan rantai tidak ada," sambungnya.

Baca Juga: Viral, Motor Pria Ini Terbakar, Tak Ada Satupun Warga Datang Menolong

Korban pun melapor ke Mapolresta Padang atas kejadian pencurian sepeda motor yang ia alami, dengan nomor STTP/514/VIII/2022.

Pada laporan pencurian sepeda motor tersebu tertanda nama Kasat Reskrim u.b an. Anggota piket Brigadir Donny Kurniawan S.

Kemudian dua motor masing-masing Kawasaki KLX dan Honda Scoopy tercantum dalam surat laporan itu.

Jefrimon, jurnalis media online Harian Haluan mengalami kerugian sebesar Rp 40 juta. [BNR]

Dapatkan update berita terkini, berita selebriti, hot gosip, tips, info kesehatan, berita bola dan pertandingan, musik dan film setiap hari dari Ceritahits.com di Google News.

Baca Juga

Kondisi cerita bayi kembar siam lahir di Pariaman, Sumatera Barat berurai air mata keluarga pasien RSUP M. Djamil Padang, Kamis (22/9/2022).
Cerita Bayi Kembar Siam di Pariaman Sumbar, Keluarga Hanya Bisa Pasrah
Perkaya Konten Digital Kreatif untuk Dukung Perkembangan Industri Film dan Gaming Tanah Air
Love in Game, Serial Orisinal by MAXstream Tayang Hari Ini
Anya Geraldine Cantik dan Berkelas di New York Fashion Week
Anya Geraldine Cantik dan Berkelas di New York Fashion Week
Ceritahits.com - Seorang pria di Sukodono, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur tega membakar anaknya hidup-hidup. Tak hanya itu, pria berstatus suami itu juga bakar istrinya di rumah. Warga pun tak berani mendekat ketika mendengar teriakan korban minta tolong.
Candu Nonton Film Dewasa, Pria di Sukodono Bakar Istri
Ini Penyebab Turunnya Kualitas Jaringan Telkomsel di Sumbar
Ini Penyebab Turunnya Kualitas Jaringan Telkomsel di Sumbar
Prajurit Desak Effendi Simbolon Minta Maaf, Sebut TNI Lebih Ormas
Prajurit Desak Effendi Simbolon Minta Maaf, Sebut TNI Lebih Ormas