Ceritahits.com - Seorang pilot pesawat meninggal dunia setelah 15 menit take off (takeoff). Pesawat Citilink Indonesia rute Surabaya-Makassar balik kanan ke Bandara Juanda, Surabaya.
Pesawat sempat 15 menit mengudara lalu mendarat ke Juanda, karena pilot pesawat Citilink meninggal dunia atas sakit yang ia derita.
Menurut pemeriksaan dokter terhadap pilot pesawat Citilink Indonesia, "Pihak rumah sakit menyatakan pilot kami meninggal dunia," kata Direktur Utama PT. Citilink Indonesia, Dewa Kadek Rai via pressrelease yang ceritahits.com terima, Kamsi (21/7/2022).
Baca juga: 393 Jamaah Haji Sumbar Kloter 3 Debarkasi Padang Tiba dengan Selamat
Dewa Kadek Rai menerangkan, insiden itu terjadi saat pesawat dengan nomor penerbangan QG 307 takeoff sekira pukul 06.00 WIB.
Setelah 15 menit mengudara, pesawat balik kanan ke bandar udara Juanda, Surabaya, Jawa Timur. "Kurang lebih 15 menit take off, penerbangan tersebut kembali ke Surabaya. Karena pilot pesawat mengalami kedaruratan kesehatan," kata Dewa Kadek Rai.
Baca Juga: Heboh, Artis Gary Iskak Dikabarkan Meninggal Dunia, Begini Faktanya
Pesawat itu kembali ke bandara pukul 07.00 WIB di Bandara Internasional Juanda Surabaya, "Semua penumpang dalam keadaan selamat dan baik," terangnya.
Saat insiden pilot pesawat Citilink meninggal dunia, seluruh crew dan termasuk otoritas di Bandara Juanda, Surabaya maupun petugas maskapai telah melakukan evakuasi darurat kesehatan.
Pilot pesawat Citilink saat evakuasi darurat kesehatan, telah dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk penanganan medis. Namun, saat pemeriksaan pilot pesawat menghembuskan nafas terakhir atau meninggal dunia.
Baca Juga: Rigen Bongkar Identitas Pacar Gamer Seksi Anastasya Khosasih, Netizen: Cowoknya Menang Banyak
Baca Juga: Ternyata Sosok Ini Yang Buat Maria Vania Beli Rumah Sendiri
"Semuanya tertangani dengan baik dan melarikan pilot ke rumah sakit terdekat untuk penanganan medis," katanya.
Maskapai Citilink Indonesia kemudian melakukan penggantian pesawat. Pasca evakuasi pilot pesawat Citilink meninggal.
Jajaran Citilink Indonesia berduka dan menyampaikan bela sungkawa sedalam-dalamnya terhadap pilot terbaik mereka. [*]