Ceritahits.com - Belasan bule dalam Kapal Motor (KM) Kaimana 2, kalang kabut ketika kapal kandas di perairan Pulau Siruamata, Sipora Selatan, Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat.
Jumlah bule atau Warga Negara Asing (WNA) tersebut ada 12 jiwa dan berasal dari berbagai negara, salah satunya dari Rumania.
Beruntung kapal motor itu tidak terseret arus hanya sampai kandas di perairan pulau setempat, sebut Kepala Kantor Search and Rescue (SAR) Mentawai, Akmal, Rabu 15 Juni 2022.
Akmal melaporkan 12 WNA tersebut selamat dan anggota timnya telah mengevakuasi bule dari kapal lain. "Para penumpang korban kapal kandas telah berada di Katiet setelah proses evakuasi menggunakan kapal KM Sibon," kata Akmal.
KM Kaimana 2 kandas di perairan Kepulauan Mentawai karena gelombang. Pelancong berasal dari Spanyol, Portugal, Australia, Amerika Serikat, Irlandia dan Rumania langsung di transfer ke kapal lain.
Kepala Kantor SAR Mentawai, Akmal menerangkan peristiwa kapala motor kandas terjadi Selasa (14/6/2022) malam setelah bertolak dair Padang menuju lokasi.
"Semua aman terkendali dan saat ini sedang proses evakuasi, " pungkasnya. [*]
Baca Juga: Kepolisian Bern Swiss Menutup Operasi Pencarian Emmiril Khan Mumtadz