Ceritahits.com-Selain keturunan dari Nabi Muhammad SAW, Habib Rizieq Shihab juga mengaku memiliki darah keturunan si pitung. Latar belakang dari pentolan Front Pembela Islam atau FPI ini memang seringkali menuai perdebatan.
Dari informasi yang ada sosok Si Pitung sendiri merupakan seorang petarung asal Betawi. Sosok legendaris tersebut tepatnya berasal dari daerah Rawa Belong yang begitumahir dalam ilmu beladiri.
Dengan kepiawaiannya ini membuat Si Pitung dibenci oleh Belanda. Tentu saja banyak pertanyaan yang muncul apakah benar Rizieq Shihab memiliki darah keturunan Si Pitung.
Ayah dari Rizieq Shihab lahir di tahun 1920 an, bernama Habib Husein bin Muhammad bin Husein bin Abdullah bin Husein bin Muhammad bin Shaikh bin Muhammad Shihab.
Ayah dari Habib Rizieq Shihab juga merupakan seorang pendiri gerakan Pandu Arab tahun 1937. Ketika Habib Rizieq Shihab baru berusia 11 bulan ayahnya kemudian wafat di tahun 1966.
Ayahnya sendiri merupakan keturunan nabi Muhammad SAW dari Lembaga Pencatatan Nasab Makhtab Addaimi Rabithah Alawiyah. Disebutkan jika Rizieq Shihab masih satu keturunan dari Ali Bin Abi Thalib atau sepupu dari Nabi Muhammad SAW.
Begitupun dengan latar belakangnya yang disebut memiliki hubungan keturunan dengan si pitung. Hal ini diungkapkan oleh salah seorang sejarawan Betawi Alwi Shahab.
Karena katanya keturunan Si Pitung dari Rizieq Shihab ini didapatkannya dari sang kakek, Muhammad Shihab.
Kakek Rizieq Shihab dijodohkan dengan salah seorang kerabat dari Si Pitung dan termasuk dalam kategori kerabat dekat.
“Entah anaknya atau keponakannya,” kata Alwi Shahab, mengutip dari Urbanindo.com, Sabtu (29/05/2021).
Dari pernikahan tersebut kemudian lahirlah ayah dari Habib Rizieq Shihab yang bernama Husein Shihab.
Baca juga: Cerita Andreanus, Pria Yogyakarya yang Dibenci Keluarganya Karena Mualaf
5 Anjuran Nabi Muhammad SAW Bagi Muslimah
Habib Rizieq Shihab Keturunan Si Pitung
Dengan kata lain keturunan Si Pitung yang didapat oleh Rizieq ini berdasarkan pernikahan kakek dan neneknya Habib Rizieq Shihab.
Baca juga: Awal Menikah, Onadio Leonardo Tak Ingin Punya Anak
Awal mula perkenalan kakek Rizieq Shihab dengan Si Pitung pun berasal dari kejadian yang tak terduga. Ketika itu kakek hidup sehat memiliki usaha delman namun seringkali diganggu preman.
Maka dari itu dirinya kemudian meminta bantuan dari si Pitung. Setelah terjalin hubungan pertemanan yang cukup dekat, kakek dari Rizieq Shihab akhirnya menikah dengan salah seorang keponakan Si Pitung dari Kebon Nanas, Grogol Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. [*/Nlm]