Jasad Eril Ditemukan di Bendungan Engehalde yang Dibangun Masa Perang Dunia I

Bendungan Engehalde merupakan bendungan yang dibangun sebelum gejolak Perang Dunia I (PD I), di lokasi bendungan itu polisi Bern, Swiss menemukan jasad Eril (Emmiril Khan Mumtadz).

Bendungan Engehalde terletak di Jalan Stauwehrsteg, Wehrweg, 3014 Bern, Switzerland.

Ceritahits.com - Bendungan Engehalde merupakan bangunan berusia ratusan tahun, yang dibangun saat gejolak Perang Dunia Pertama (PD I) kali terjadi.

Usia bendungan tersebut 113 tahun dan merupakan lokasi penemuan jenazah yang diduga jasad Eril (Emmiril Khan Mumtadz).

Bendungan Engehalde terletak di Jalan Stauwehrsteg, Wehrweg, 3014 Bern, Switzerland.

Menurut data tentang bendungan, setelah menukil dari laman rowing.ch, Kamis (9/6/2022). Menerangkan identitas Bendungan Engehalde berdiri 1 November 1909.

Pembangunan bendungan saat Perang Dunia pertama (PD I) sempat terhenti dan berlarut bertahun-tahun. Bendungan Engehalde memiliki panjang tiga kilometer.

Bendungan Engehalde dipakai untuk melatih atlet dayung di Bern atau lokasi bagi penggemar minat khusus dayung.

Bendungan Engehalde berada di Bern, Switzerland, dan merupakan lokasi terakhir Kepolisian Bern dan Kepolisian bagian Kanton Bern (Canton de Berne) melakukan operasi pencarian orang hilang.

Di lokasi bendungan inilah jasad seorang pria ditemukan tim pencarian dan penyelamatan yang diduga jasad Eril (Emmiril Khan Mumtadz).

Kepolisian Bern, Swiss menutup operasi pencarian orang hilang di Sungai Aare usai identifikasi Eril atau Emmiril Khan Mumtadz Engehalde, Bern
Kepolisian Bern Swiss Menutup Operasi Pencarian Emmiril Khan Mumtadz (20min.ch/ceritahits.com)

Kepolisian Bern belum dapat memastikan jenazah yang mereka temukan di Bendungan Engehalde, anak Ridwan Kamil: Emmeril Khan Mumtadz.

Memastikan bahwa jenazah tersebut adalah Eril, putra sulung Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Tim ahli forensik Kepolisian Swiss memerlukan tes DNA.

Hal ini sesuai prosedur, kata Dubes Muliaman Hadad dalam press briefing dari Bern, Kamis (9/6/2022).

"Guna memastikannya harus sesuai prosedur dan melakukan identifikasi DNA, sehingga dapat memastikan jenazah itu adalah Eril," kata Dubes Muliaman Hadad, Duta Besar RI untuk Swiss. [*]

Dapatkan update berita terkini, berita selebriti, hot gosip, tips, info kesehatan, berita bola dan pertandingan, musik dan film setiap hari dari Ceritahits.com di Google News.

Baca Juga

Adapun Jenazah Eril anak sulung Ridwan Kamil telah dimakamkan di area pemakaman Yayasan Islamic Center Baitul Ridwan, Cimaung, Kabupaten Bandung Barat, Senin 13 Juni, 2022.
Cerca Jenazah Eril Anak Ridwan Kamil, Pria Ini Dicari Netizen
Laudya Cynthia Bella turut mengawal kepergian Emmiril Khan Mumtadz (Eril) kirim doa kebaikan Ridwan Kamil dan Atalia, Semoga Rahimahullah
Semoga Rahimahullah, Doa Laudya Cynthia Bella untuk Eril Bikin Hati Terenyuh Membacanya
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengucap syukur akan kebesaran Tuhan, itu terlihat saat memandikan jasad Eril, mukjizat dari Allah SWT.
Mandikan Jasad Eril yang Masih Utuh, Ridwan Kamil: Mukjizat dari Allah
Polisi Bern-Swiss memastikan temuan mereka di Bendungan Engehalde adalah Emmiril Khan Mumtadz, putra calon Presiden Indonesia, Ridwan Kamil.
Emmiril Khan Mumtadz, Putra Calon Presiden Kembali ke Tanah Air
Jasad Eril Putra Atalia Diberangkatkan ke Indonesia Minggu Ini, Raffi Ahmad Mengucap
Jasad Eril Putra Atalia Diberangkatkan ke Indonesia Minggu Ini, Raffi Ahmad Mengucap
Ridwan Kamil berangkat ke Swiss tanpa ditemani Atalia Praratya, Camilia Laetitia Azzahra atau Zara. Kang Emil berangkat bersama beberapa ajudan jemput jenazah Eril atau Emmiril Khan Mumtadz.
Ridwan Kamil Berangkat ke Swiss Tanpa Atalia dan Adik Eril, Bawa Ajudan Jemput Jenazah